Jumat, 27 Agustus 2010

Margarito Diizinkan Hadapi Pacquiao di Texas


Margarito awalnya dijadwalkan bertarung lawan Pacquiao di Las Vegas, Nevada, 13/11/2010.

Mantan juara dunia tinju kelas welter, Antonio Margarito akhirnya mendapatkan lisensi untuk bertarung di Texas, Amerika Serikat. Ini akan memuluskan rencana pertarungannya dengan petinju Filipina Manny Pacquiao.

Margarito awalnya dijadwalkan bertarung lawan Pacquiao di Las Vegas, Nevada, 13 November 2010. Namun rencana ini batal setelah Komisi Atletik California menolak pengajuan lisensi bertarung Margarito.

Lisensi Margarito dicabut karena berbuat curang saat bertemu Shane Mosley, 24 Januari 2009 lalu. Saat itu, petinju asal Meksiko tersebut kedapatan menaruh bahan tambahan pada tangannya sebelum dibalut oleh plester.

Batalnya duel di California membuat promotor Bob Arum beralih pada opsi kedua, memindahkan duel ke Coboys Stadium, Texas. Keputusan pun tepat karena, Departemen Lisensi dan Regulasi Texas mau mengeluarkan lisensi bagi Margarito.

"Saya ingin berterima kasih kepada otoritas Texas karena telah memberi saya lisensi yang memungkinkan saya bisa kembali bertarung di AS, " kata Margarito seperti dilansir yahoo.com, Jumat, 27 Agustus 2010.

"Saya memutuskan untuk mengabdikan hidup saya dengan memberikan hiburan bagi fans saya saat tampil pada 13 November, kesempatan besar ini akhirnya akan terpenuhi," lanjutnya.

Rencananya, Margarito akan menghadai Pacquiao dalam perebutan gelar lowong kelas menengah junior. Margarito merupakan juara di kelas ini versi badan tinju WBC setelah mengalahkan Roberto Garcia.

"Setelah mereview permohonan yang diajukan oleh tuan Margarito, telah memenuhi syarat Departemen Aturan dan Hukum Olahraga Texas," kata Direktur Eksekutif, William Kuntz dalam situs resmi departemennya.

"Berdasarkan hasil penelaahan terhadap informasi di atas, saya telah resmi memberikan izin bagi tuan Margarito," tandasnya.

sumber : VIVAnews

0 komentar:

Posting Komentar

visit globe