Kamis, 09 September 2010

Bersama Baasyir, Ariel Salat Ied di Penjara


Juga ada Misbakhun yang terlibat kasus Century dan Kombes Pol. Williardi Wizar.

Seluruh tahanan Bareskrim Polri tidak diperkenankan oleh Polri untuk shalat Ied di luar rumah tahanan. Maka, sedikitnya ada 35 tahanan yang shalat secara berjamaah di rumah tahanan Bareskrim Polri.

Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen (Pol) Iskandar Hasan mengatakan semua tahanan yang shalat di rumah tahanan itu termasuk Abu Bakar Ba'asyir dan Nazriel Irham alias Ariel.

"Polri kemarin telah persiapkan agar seluruh tahanan dapat shalad Ied di dalam rutan. Imam sekaligus khatib di dalam tahanan yakni Dedy Sutriadi," ujar Iskandar di sela-sela Salat Ied, di Mabes Polri, Jumat, 10 September 2010.

Iskandar mengatakan telah mengecek persiapannya sebelum salat Ied bersama Kapolri pagi ini di Masjid Mabes Polri Al Ikhlas.

"Tadi saya sudah masuk ke rutan jam 6.30 WIB. Saya lihat sudah duduk-duduk Abu Bakar Ba'asyir, Ariel, dan tahanan lain," kata Iskandar. "Jumlahnya sekitar 35 orang."

Agar memenuhi ketentuan salat Ied maka sebagian anggota Bareskrim maupun petugas jaga ikut bergabung.

Setelah salat Ied, kata Iskandar, seperti tahun-tahun sebelumnya, Polri memperkenankan keluarga untuk menjenguk tahanan. Polri juga telah menyiapkan menu lebaran seperti ketupat, rendang, opor ayam, kopi, dan teh.

"Suasana memang lebaran. Semua kami kasih hak-haknya," tambah dia.

Selain Ba'asyir dan Nazriel Irham alias Ariel, didalam rutan dihuni para terdakwa yang terlibat kasus Gayus Halomoan Tambunan yakni Alif Kuncoro, AKP Sri Sumartini, dan hakim Muhtadi Asnun.

Tahanan lain yakni anggota DPR dari Fraksi PKS, M. Misbakhun yang terlibat kasus letter of credit Bank Century, dan Kombes Williardi Wizar, terdakwa yang terlibat pembunuhan Dirut PT. Putra Rajawai Banjaran Nasrudin Zulkarnaen.

Sementara itu dari pantauan VIVAnews shalat Ied di Mabes Polri, tampak para pejabat tinggi Polri hadir. Mereka yang terlihat adalah Kabareskrim Polri Komjen Ito Sumardi, Irwasum Polri Komjen Nanan Soekarna, Kepala Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Iskandar Hasan dan anggota Polri lain beserta keluarga.

Salat Ied kali ini dimulai sejak pukul 07.00 WIB dan selesai pukul 08.00 WIB. Shalat dipimpin oleh Imam AKBP Yahya Agil dan Khatib Abudin Mata.

sumber : VIVAnews

0 komentar:

Posting Komentar

visit globe