Selasa, 15 Februari 2011

Riedl Fokus Tingkatkan Fisik Timnas


"Fisik pemain mungkin bisa membuat perbedaan antara kedua tim," kilah Riedl.

Pelatih Alfred Riedl fokus meningkatkan fisik pemain tim nasional Indonesia Pra-Olimpiade jelang leg pertama Pra-Olimpiade melawan Turkmenistan.

Pada latihan yang berlangsung di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Selasa 15 Februari 2011 pagi, baru 19 pemain yang bergabung dalam camp. Belum tampak tiga pemain Sriwijaya FC, Oktovianus Maniani, Gunawan Dwi Cahyo dan Rachmat Latif.

Satu pemain yang masih belum bisa menjalankan latihan bersama tim adalah pemain keturunan Ruben Wuarbanaran. Ruben masih menjalani latihan terpisah.

Latihan pagi tadi menitikberatkan kepada peningkatan fisik jelang leg pertama Pra-Olimpiade melawan Turkmenistan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, 23 Februari 2011 mendatang.

Pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, mengaku peningkatan fisik pemain setelah libur beberapa hari sangat penting. Bahkan Riedl menilai fisik prima bisa menjadi salah satu faktor sukses Yongki Aribowo dan kawan-kawan saat melawan Turkmenistan.

"Fokus latihan pagi ini adalah latihan fisik dengan bola. Ini suatu yang berat bagi pemain, tapi kami harus membenahi fisik kami," ujar Riedl usai menggelar latihan.

"Karena dalam 10 hari ke depan, fisik pemain mungkin bisa membuat perbedaan antara kedua tim," tambah Riedl.

Pola latihan pagi tadi lebih banyak dilakukan dengan dribel bola, kerjasama satu-dua, umpan silang hingga ditutup dengan penyelesaian akhir.

Ke-19 pemain yang sudah bergabung dengan tim adalah:

Kurnia Meiga, Muhamad Ridwan, Andritani Ardiyasa, Aris Alfiansyah, Rishadi Fauzi, Titus Bonai, Engelberd Sani, Dendi Santoso, David Laly, Ahmad Farizi, Egi Melgiansyah, Septia Hadi, Yongki Aribowo, Safri Umri, Diaz Angga Putra, Johan Yoga, Nasution Karubaba, Ruben Wuarbanaran.

sumber : VIVAnews

0 komentar:

Posting Komentar

visit globe